Teknologi Jaringan Berbasis Luas (WAN)

 TJBL

A. Pengenalan Jaringan

Jaringan/network adalah suatu mekanisme yang memungkinkan berbagai komputer terhubung dan para penggunanya dapat berkomunikasi dan share resources satu sama lain.  

B. Arsitektur Jaringan

Ada 3 jenis arsitektur jaringan data yaitu: 

  • LAN (Local Area Network) 

>> Jaringan ini beroperasi dalam area yang jaraknya terbatas (kurang dari 10 kilometer). Biasanya jaringan ini bersifat tertutup karena hanya digunakan oleh sekumpulan orang dan memberikan akses bandwith yang tinggi dalam lingkup kelompok yang menggunakannya. Alat yang biasa digunakan adalah Switch dan Hub. 

  • WAN (Wide Area Network) 

>> Jaringan ini beroperasi dalam area yang lebih luas dari LAN. Biasanya jaringan WAN berfungsi untuk menghubungkan LAN yang berada terpisah secara geografis. Biasanya digunakan juga untuk fulltime/partime connectivity antardaerah dan juga untuk public services seperti email. Alat yang biasa digunakan di jaringan ini adalah Router. 

  • MAN (Metropolitan Area Network) 

>> Jaringan ini beroperasi dalam area yang lebih luas secara geografis. Biasanya menghubungkan jaringan WAN yang terpisah sehingga memungkinkan untuk terjadinya pertukaran informasi dan sharing data dan devices. Alat yang digunakan adalah kumpulan dari Router dan Gateway.

C. Pengertian Teknologi Jaringan Berbasis Luas

Teknologi jaringan berbasis luas atau yang biasa disebut Wide Area Network (WAN). Ini merupakan jaringan komunikasi data yang menghubungkan pengguna pada suatu wilayah geografis besar. Biasanya terhubung melalui internet dengan peraturan khusus dari perusahaan penyedia layanan.

WAN menggunakan jalur data untuk membawa data menuju ke internet serta menghubungkan lokasi perusahaan yang terpisah di beberapa daerah. Wide area network paling banyak digunakan pada layanan telepon.

Teknologi jaringan berbasis luas berfungsi untuk menghubungkan LAN (Local Area Network) yang berada secara terpisah di beberapa wilayah sehingga user juga dapat membagi informasi dan mengakses alat-alat yang ada. WAN biasanya juga digunakan untuk fulltime atau partime connectivity antar daerah serta public service seperti email.

D. Perangkat Wide Area Network (WAN)

  • Router 
  • CSU atau DSU
  • Modem
  • Communication Server

E. Karakteristik WAN

WAN memiliki beberapa karakteristik di antaranya yaitu,
  • Umumnya menghubungkan perangkat yang dipisahkan oleh wilayah georafis luas sehingga tidak dapat dilayani oleh Local Area Network (LAN). 
  • WAN menggunakan jasa operator dalam pengoperasiannya seperti perusahaan kabel dan telepon, satelit sistem, serta penyedia jaringan. 
  • Wide Area Network ini memakai koneksi seriap dari berbagai jenis pada saat menyediakan akses bandwhidth atas daerah geografis yang luas.

F. Kelebihan dan Kekurangan WAN

Kelebihan dari teknologi jaringan berbasis luas yaitu : 

Berbagai infomasi atau data dapat dihubungkan pada area lebih besar sehingga menjangkau berbagai negara di seluruh dunia. Apabila terkoneksi dengan jaringan internet maka transfer file jarak jauh bisa dilakukan secara cepat.

Kekurangan dari WAN ialah :

Biaya operasional mahal termasuk alat-alatnya. Dalam hal pengaturan jaringan WAN lebih rumit karena memerlukan firewall yang baik guna membatasi pengguna luar. Wide area network juga rentan terhadap hacker serta ancaman lain.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Routing & Switching [Routing Static]

Debian Server (Web Server)

Debian Server [DHCP Server Linux]